Alkisah, ada seseorang yang sangat menikmati kebahagiaan dan ketenangan di dalam hidupnya. Orang tersebut mempunyai dua beg. Pada saku yang satu terdapat lubang di bawahnya, tapi pada saku yang lainnya tidak terdapat lubang.
Segala sesuatu yang menyakitkan yang pernah didengarnya seperti makian dan sindiran, ditulisnya di sebuah kertas, digulung kecil, kemudian dimasukkannya ke dalam poket yang berlubang.
Tetapi semua yang indah, benar, dan bermanfaat, ditulisnya di sebuah kertas kemudian dimasukkannya ke dalam saku yang tidak ada lubangnya.
Pada malam hari, ia mengeluarkan semua yang ada di dalam poket yang tidak berlubang, membacanya, dan menikmati hal-hal indah yang sudah diperolehnya sepanjang hari itu. Kemudian ia merogoh saku yang ada lubangnya, tetapi ia tidak mendapati apa pun.
Maka ia pun tertawa dan tetap bergembira kerana tidak ada sesuatu yang boleh merosakkan hati dan jiwanya.
***
Sobat ... Itulah yang seharusnya kita lakukan dalam kehidupan yang kita jalani ini. Menyimpan semua yang baik di "Poket yang tidak berlubang", sehingga tidak satupun yang baik akan hilang dari hidup kita.
Sebaliknya, simpan semua perkara buruk yang berlaku pada kehidupan kita di "Poket yang berlubang", maka kemudian hal yang buruk itu akan terjatuh dan tidak perlu kita ingat kembali.
Walaupun demikan, masih banyak diantara kita yang melakukan hal tersebut berbalik-balik, kita menyimpan semua perkara yang baik di "Poket yang berlubang", dan yang tidak baik di "Poket yang tidak berlubang" (memelihara fikiran-fikiran jahat dan segala sesuatu yang menyakitkan hati). Maka ketahuilah sobat, jiwa kita akan menjadi tertekan dan tidak ada semangat dalam menjalani hidup.
Maka dari itu, agar kita dapat menikmati kehidupan yang bahagia dan tenang: janganlah menyimpan apa yang tidak baik di dalam hidup kehidupan kita, biarkan dia sirna jauh dari tatapan mata kita, sehingga tidak satupun dari kita yang tidak merasakan ketenangan spiritual. Mari kita sama-sama menyimpan yang baik-baik agar dapat bermanfaat bagi kita dan umat esok harinya.
Semoga artikel ini dapat memberi hikmah yang baik, untuk bermanfaat bagi kita semua.
*sumber www.akhbarislam.com
Tiada ulasan:
Catat Ulasan