Selasa, 21 April 2015

Tips Sederhana Tingkatkan Kepercayaan Diri

Pernahkah Anda merasakan kehilangan kepercayaan diri? Kadang tanpa disadari kita cenderung tidak percaya diri jika menghadapi masalah. Tidak percaya diri bertemu dengan seseorang yang kaya, cantik atau bagi wanita tidak percaya diri dengan penampilannya dan akibatnya ketidakpercayaan pada diri sendiri dapat memberi kesan kepada hal-hal lainnya seperti dalam bekerja atau bersoialisasi dengan masyarakat.

Banyak faktor yang menyebabkan hilangnya kepercayaan diri dimana faktor masa lalu yang biasanya menjadi penyebab. Kebiasaan tidak mendapat pujian pada masa lalu atau ketika kita masih anak-anak dapat menimbulkan kurangnya kepercayaan diri yang akan terus terbawa hingga dewasa. Kurangnya sokongan orang tua dalam mendukung keinginan positif anak dan yang lebih krusial adalah faktor ekonomi.


Mereka yang biasa hidup sederhana atau jika tidak disebut miskin paling rentan terhadap masalah keprcayaan diri ini. Tak dipungkiri faktor ini paling menyebabkan semakin hilangnya kepercayaan diri seseorang. Contoh saja jika kita sedang memegang atau mempunyai uang banyak rasa percaya diri muncul begitu besarnya. Mau apapun seolah oke saja. Bertemu cewek oke juga, atau apapun kegiatanya jika ada uang kita sangat siap dan percaya diri menghadapi apapun. Uang telah membuat kita begitu percaya akan diri sendiri.

 
 Namun dari berbagai latar belakang yang bisa menyebabkan orang kurang kepercayaan diri, ternyata untuk meningkatkan kepercayaan diri bisa dimulai dengan hal-hal sederhana dari sikap kita sendiri.

Berikut 5 tips sederhana Untuk meningkatkan rasa percaya diri yang bisa Anda coba dalam kegiatan sehari-hari:

1. Selalu Duduklah selalu di barisan depan didalam suatu majlis ilmu
2. Bila berkomunikasi pandang mata orang sedang kita berbicara.
3. Berjalanlah 25% lebih cepat
4. Berbicaralah terus terang
5. Tersenyumlah lebar-lebar

Cubalah untuk memulainya hari ini. Rasakan dan lihat hasilnya dalam 30 hari kedepan. Kebiasaan dengan melakukan 5 tips diatas akan membawa perubahan pada sikap Percaya diri Kita.
Selamat Mencuba.. 
 http://www.pikodot.com/

Tiada ulasan:

Catat Ulasan

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...